Jumat, 20 Juli 2012

8 Kado Tak Ternilai Bagi Orang Yang Anda Sayangi


1. KEHADIRAN

Kehadiran orang yang dikasihi rasanya adalah kado yang tak ternilai harganya. Memang kita bisa juga hadir dihadapannya lewat surat , telepon, foto atau faks. Namun dengan berada disampingnya Anda dan dia dapat berbagi perasaan, perhatian, dan kasih sayang secara lebih utuh dan intensif. Dengan demikian, kualitas kehadiran juga penting. Jadikan kehadiran Anda sebagai pembawa kebahagian.


2. MENDENGAR
Sedikit orang yang mampu memberikan kado ini, sebab, kebanyakan orang lebih suka didengarkan, ketimbang mendengarkan. Sudah lama diketehui bahwa keharmonisan hubungan antar manusia amat ditentukan oleh kesediaan saling mendengarkan. Berikan kado ini untuknya. Dengan mencurahkan perhatian pada segala ucapannya, secara tak langsung kita juga telah menumbuhkan kesabaran dan kerendahan hati. Untuk bisa mendengar dengan baik, pastikan Anda dalam keadaan betul-betul relaks dan bisa menangkap utuh apa yang disampaikan. Tatap wajahnya. Tidak perlu menyela, mengkritik, apalagi menghakimi. Biarkan ia menuntaskannya. Ini memudahkan Anda memberi tanggapan yang tepat setelah itu. Tidak harus berupa diskusi atau penilaian. Sekedar ucapan terima kasihpun akan terdengar manis baginya.

3. D I A M

Seperti kata-kata, didalam diam juga ada kekuatan. Diam bisa dipakai untuk menghukum, mengusir, atau membingungkan orang. Tapi lebih dari segalanya. Diam juga bisa menunjukkan kecintaan kita pada seseorang karena memberinya 'ruang'. Terlebih jika sehari-hari kita sudah terbiasa gemar menasihati, mengatur, mengkritik bahkan mengomeli.


4. KEBEBASAN

Mencintai seseorang bukan berarti memberi kita hak penuh untuk memiliki atau mengatur kehidupan orang bersangkutan. Bisakah kita mengaku mencintai seseorang jika kita selalu mengekangnya? Memberi kebebasan adalah salah satu perwujudan cinta. Makna kebebasan bukanlah, ' Kau bebas berbuat semaumu.' Lebih dalam dari itu, memberi kebebasan adalah memberinya kepercayaan penuh untuk bertanggung jawab atas segala hal yang ia putuskan atau lakukan.



5. KEINDAHAN

Siapa yang tak bahagia, jika orang yang disayangi tiba-tiba tampil lebih ganteng atau cantik? Tampil indah dan rupawan juga merupakan kado lho. Bahkan tak salah jika Anda mengkadokannya tiap hari! Selain keindahan penampilan pribadi, Anda pun bisa menghadiahkan keindahan suasana dirumah. Vas dan bunga segar cantik diruang keluarga atau meja makan yang tertata indah, misalnya.


6. TANGGAPAN POSITIF

Tanpa, sadar, sering kita memberikan penilaian negatif terhadap pikiran, sikap atau tindakan orang yang kita sayangi. Seolah-olah tidak ada yang benar dari dirinya dan kebenaran mutlak hanya pada kita. Kali ini, coba hadiahkan tanggapan positif. Nyatakan dengan jelas dan tulus. Cobalah ingat, berapa kali dalam seminggu terakhir anda mengucapkan terima kasih atas segala hal yang dilakukannya demi Anda. Ingat-ingat pula, pernahkah Anda memujinya. Kedua hal itu, ucapan terima kasih dan pujian (dan juga permintaan maaf ), adalah kado cinta yang sering terlupakan.


7. KESEDIAAN MENGALAH

Tidak semua masalah layak menjadi bahan pertengkaran. Apalagi sampai menjadi cekcok yang hebat. Semestinya Anda pertimbangkan, apa iya sebuah hubungan cinta dikorbankan jadi berantakan hanya gara-gara persoalan itu? Bila Anda memikirkan hal ini, berarti Anda siap memberikan kado 'kesediaan mengalah'. Okelah, Anda mungkin kesal atau marah karena dia telat datang memenuhi janji. Tapi kalau kejadiannya baru sekali itu, kenapa mesti jadi pemicu pertengkaran yang berlarut-larut ? Kesediaan untuk mengalah juga dapat melunturkan sakit hati dan mengajak kita menyadari bahwa tidak ada manusia yang sempurna didunia ini



8. SENYUMAN

Percaya atau tidak, kekuatan senyuman amat luar biasa. Senyuman, terlebih yang diberikan dengan tulus, bisa menjadi pencair hubungan yang beku, pemberi semangat dalam keputus asaan. pencerah suasana muram, bahkan obat penenang jiwa yang resah. Senyuman juga merupakan isyarat untuk membuka diri dengan dunia sekeliling kita. Kapan terakhir kali anda menghadiahkan senyuman manis pada orang yang dikasihi ?

Hormon-hormon Penyebab Manusia Merasakan Cinta



Ya...ya...sekarang saya akan mengulas artikel yang cukup menarik karena ini menyangkut aktivitas manusia pada umumnya (dan aktivitas yang penting).

Bagaimana manusia jatuh cinta. Kira-kira, jawaban apa ya yang keluar ketika anda ditanyakan, 'Mengapa kita bisa jatuh cinta ya?' (silakan jawab melalui komentar, kita akan buka diskusi mengenai ini)

Mungkin beberapa orang akan mengatakan, 'Ya...memang sudah takdir manusia seperti itu'. Tidak salah memang. Lalu mungkin ada juga yang menjawab dengan pertanyaan, 'Ya...bagaimana bisa tercipta manusia-manusia yang lain?' Luar biasa, jawaban inipun tidak salah. Rupanya akan ada banyak jawaban yang sekiranya proporsional untuk menjawab pertanyaan ini. Namun, disamping jawaban yang kedengarannya umum, kita bisa mencari penjelasan yang sifatnya scientific. Ada beberapa penjelasan mengenai aktifitas emosi (karena cinta termasuk bagian dari emosi manusia) berdasarkan sudut pandang ilmu biologi (atau mungkin kedokteran).

Dengan dasar 'segala kegiatan yang dilakukan manusia baik secara sadar maupun tidak sadar, ada peran hormon dibalik itu semua'. Ok, mungkin dari pembaca artikel ini ada yang memiliki background biologi atau kedokteran yang cukup kuat. Namun, saya tetap akan memberikan penjelasan tentang apa itu hormon (sebenarnya anda bisa langsung cari di wikipedia, namun karena saya begitu baik, saya akan carikan untuk anda).

Berdasarkan definisi yang tercantum pada wikipedia, hormon adalah pembawa pesan kimiawi antar sel atau antar kelompok sel. Nah, dari definisinya saja sudah terlihat, pesan. Tiap rangsangan yang ada dalam tubuh kita tentunya melibatkan reaksi kimia.
Sekarang kita akan membahas satu persatu hormon yang memengaruhi atau merangsang kegiatan yang dinamakan cinta.

Hormon pertama dopamine. Dari situs di atas, dijelaskan bahwa hormon ini bekerja selayaknya kokaine. Ketika anda bertemmu seseorang yang anda sukai, hormon dopamine ini bekerja dan sifatnya addictive. Mereka yang menyukai pasangannya seakan-akan ketagihan untuk terus bertemu dengan orang yang disukainya itu.

Pernahkah anda mendengar rayuan gombal dan tak bermutu berikut ini?

'Jantungku berdetak kencang saat aku melihatmu (hoekhh)'. Selain itu, nafas orang yang mengidap 'cinta' ini menjadi lebih cepat (atau istilahnya ngos-ngosan)

Menurut anda, siapa dalang dibalik aktifitas tak lazim tersebut? Jawabannya adalah fenylethilamin. Rupanya, rayuan gombal dan tak bermutu di atas merupakan efek dari hormon tersebut (selamat kepada anda sang pengguna rayuan tersebut. anda rupanya mengetahui efek dari fenylethilamin).

Berikutnya ada peran hormon adrenalin didalamnya. Sebagian pengaruh dari adrenalin ada yang mirip dengan fenylethilamin, yaitu mempercepat nafas. Selebihnya ada lagi hubungannya dengan , lagi-lagi lirik-lirik tak bermutu, 'makan tak nafsu karena mu' . HUAAAAHAHAHAHA.

Inilah penjelasannya mengapa lirik dan rayuan sampah terkadang ada betulnya. Membahas lirik di atas, hal itu dipacu oleh kerja hormon adrenalin. Ketika hormon ini bekerja, efek yang ditimbulkan dapat menghilankan nafsu makan karena organ pencernaan jadi bekerja lebih lambat (lagi-lagi selamat kepada mereka yang menggunakan kalimat seperti itu).




Nah, yang berikutnya rada-rada menakutkan. Rupanya, selain hormon dopamine yang bekerja selayaknya kokaine, ada juga hormon yang bekerja selayaknya morphine.

Hormon ini bernama endorpin. Hormon ini dikatakan adalah morfinnya tubuh karena memang sifatnya yang seperti morfin. Dan hormon hanya akan muncul ketika kita merasakan sakit, kegembiraan, dan orgasm. Namun, rupanya ketika kita jatuh cinta, hormon ini juga bekerja, oleh karena itu orang yang jatuh cinta merasa bahagia (kadang-kadang jadi berlebihan).

Pada kaum pria yang suka melakukan masturbasi, nih, lagi-lagi hormon ini bekerja. Namun, jika dilakukan dalam frekuensi yang tinggi (terlalu sering) memiliki dampak pada penurunan ingatan jangka pendek Ketika anda makan cokelat, hormon endorpin ini juga akan dihasilkan.

Kemudian vasopresin. Hormon ini juga memiliki peranan dalam kegiatan sexual. Hormon ini dapat dapat menekan sekresi air. Hormon ini juga bekerja ketika seorang pria mengalami ejakulasi. Hormon ini juga berperan sebagai antidiuretik yang dapat mengatur pengeluaran urin (atau mengatur proses sekresi air). Tanpa hormon ini, anda sudah pasti memerlukan bantuan pampers.

Dan yang terakhir adalah oxytocine. Ketika anda memeluk atau membelai pasangan anda, hormon ini akan dihasilkan di hipotalamus. Hormon ini dihasilkan dalam jumlah yang besar ketika seorang wanita masuk dalam fase menyusui.

Nah, rupanya cinta bukan hanya bisa diliat dari sudut pandang sinetron saja, (dengan segala lika-liku cerita yang membuat leher pegal), namun bisa juga dibahas dari segi science.

Kuliah Jurusan Komputer? Maaf Anda Salah Pilih


[Image: 1306325830349889366.jpg]
Tahukah Anda mengapa kuliah Jurusan Komputer sia-sia belaka? Tahukah Anda mengapa sarjana komputer tidak lebih pandai daripada pedagang, programer dan teknisi komputer di pinggir jalan? Semua itu berawal dari salah kaprah tentang ilmu informatika dan teknik komputer. Banyak orang menyangka ketrampilan menangani peranti lunak dan piranti keras komputer hanya ada di bangku kuliah. Lalu dijadikan bekal untuk cari kerja. Nyatanya semua itu salah kaprah, kenapa?
Untuk menjawab pertanyaan sederhana itu mari perhatikan beberapa hal di bawah ini:
1) ORANG TUA MURID BUTA DUNIA KOMPUTER
Sejak awal 1990 banyak orang tua murid menargetkan anak jago komputer. Demi menyaksikan kehebatan mesin komputer merajai meja kerja. Anak anak pun berduyun ambil kuliah jurusan komputer. Pebisnis menyambut gembira dengan membuka akademi dan perguruan tinggi jurusan komputer. Tarian Iklan jurusan komputer menghembuskan mimpi mimpi indah. Seakan penyandang gelar diploma dan sarjana komputer adalah jaminan masa depan cerah. Nyatanya setelah lulus kuliah koq beda jauh, kenapa?
Karena hanya latah ikut-ikutan arus besar tanpa memahami dunia komputer yang sejatinya hanya alat mempermudah pekerjaan melalui bantuan teknologi.
2) TIDAK PERLU KULIAH AGAR TRAMPIL KOMPUTER
Ijinkan saya berbagi pengalaman pribadi. Jika ingin trampil komputer banyak cara: kursus 2 bulan atau belajar sambil jalan di tempat kerja. Lain lagi jika ingin berkarir di bidang komputer (IT/MIS/EDP). Setidaknya perlu waktu 2 tahun praktek langsung sebagai programer (piranti lunak/software) ataupun teknisi (piranti keras/hardware). Waktu 2 tahun itu di luar masa kuliah jika ambil jurusan komputer. Mengapa? Sarjana komputer lulusan Indonesia, Australi, Amerika sama sama cuma tau teori. Praktek NOL BESAR.
Kebetulan saya jadi programer sejak 1985. Jadi programer secara otodidak di kantor. Ketika itu saya bekerja sebagai Office Boy di perusahaan patungan Pertamina-Spinneys London. Kantornya di Gedung Patra Jasa lantai 14 Jakarta Selatan. Untuk meningkatkan pengetahuan dunia programming kemudian saya ambil kursus-kursus di samping baca-baca buku atas biaya kantor.
Sejarah membuktikan beberapa murid dan anak buah saya di kemudian hari adalah sarjana komputer. Baik lulusan Indonesia maupun lulusan luar negeri. Di antaranya ada puluhan manager dan eksekutif Eropa belajar komputer kepada saya. Mereka pekerja asing (expatriate) di Indonesia. Padahal saya bukan sarjana komputer.
Background saya? Tidak ada kaitan dengan teknik dan komputer. Saya jebolan sekolah guru SPG TEGAL 1981 dan Drop Out Fakultas Sastra Inggris UKI Jakarta 1983. Jadi Office Boy 1983-1984. Jadi programer secara otodidak sejak 1985. Tahun 1990 jadi system developer dan Manager MIS. Tahun 1991 saya ciptakan aplikasi sistem managemen perhotelan yang laku dijual kepada hotel-hotel chain. Salah satunya adalah Accor-Ibis Indonesia. Software bernama “FOSYS+” buatan saya bercokol di Ibis Cikarang sejak 1993-2010. Pada 1993 harga (price list) FOSYS+ berkisar 75 juta, 25% dari harga software import.
Kata orang-orang hotel FOSYS+ adalah software made in putra Indonesia yang pertama beredar di pasar software hotel management system / Front Office System. Beroperasi dengan PC sementara waktu itu masih jamannya mainframe.
Ciri khas FOSYS adalah tampilan ROOM-BOX inquiry. Tampilan kotak-kotak di layar komputer untuk baca status kamar sebagai ganti tampilan berupa listing. Sejak itu menjadi acuan umum para developer jagoan sistem hotel dalam dan luar negeri. Puluhan tahun saya ketemu programer dan user sistem reservasi perhotelan. Mereka sering tanya, bahas atau pamer kehebatan ROOM-INQURY. Mereka tidak tau si pencipta tampilan ROOM-BOX adalah saya (agil) bekas Office Boy yang otodidak jadi programer.
Pengalaman kocak juga pernah saya alami. Sekitar periode 1986-2001 saya jadi pengajar kursus private komputer untuk kaum profesional di perusahaan-perusahaan swasta nasional dan asing. Di antaranya di bidang Real Estate dan Penerbangan Swedia, semua di Jakarta. Karena waktu itu komputer dianggap mesin ajaib, eh banyak cewek melakukan approach kepada diri saya padahal tahu saya sudah beristri. Bahkan anak big boss ada nekat ngajak love affair. Mereka cantik-cantik, muda-muda dan tajir-tajir. Duh, ampun godaan hebat bener, hahahaha…
3) BANYAK SARJANA KOMPUTER TIDAK MAMPU JADI PROGRAMMER, HANYA JADI INSTALLATOR
Bukan rahasia lagi bahwa banyak sarjana komputer hanya tau teori. Bikin program aplikasi nol besar. Walaupun bisa bikin hanya mampu dioperasikan oleh diri sendiri, sering error, sulit dikembangkan. Mereka hapal Flow Chart, Alogaritma dan Diagram Data Flow tapi gagal menerjemahkannya dalam praktek programming. Jagankan bikin program untuk dijual secara umum, untuk dipakai di tempat kerja sendiripun tidak mampu. Hal ini menunjukkan bahwa dibutuhkan waktu praktek langsung. Umumnya dua tahun untuk jadi programer handal.
Sebuah majalah khusus komputer Indonesia dua tahun lalu melaporkan hasil penelitian bahwa hanya sekitar 10% orang IT yang mampu jadi progmmer. Sisanya hanya jadi installator. Maksudnya hanya instal system Windows dan software lainnya. Ini beda jauh dengan era 1980an di mana pekerja IT/MIS/EDP 70% adalah programmer. Padahal bikin sistem sejak 2000 jauh lebih mudah karena tersedia ribuan library untuk source code (source program). Sedangkan pada era 1980an source code hampir 80% bikin sendiri. Ketika mesin komputer sangat sentitif (mudah error), barang baru dan aneh, hanya orang komputer yang dapat mengoperasikannya.
Sebaliknya banyak programer tanpa latar belakang pendidikan komputer. Dalam hal ini berlaku hukum ”kuasai sitem sebelum Anda merancang sebuah sistem“. Misalnya jika Anda ingin membuat sistem akuntansi maka Anda harus pelajari sistem akuntansi: jurnal keuangan, arus kas, rugi-laba, neraca.
Mungkin sudah watak manusia ketika baru melek komputer, apalagi pegang ijasah dan gelar, terus petentang-petenteng menyangka diri sudah jago. Padahal dunia komputer meluputi banyak jurusan dan jenis ketrampilan. Misal programmer jagoan belum tentu pandai merangkai hardware, teknisi senior bisa jadi buta sama sekali tentang programming. Programming di sini saya maksud adalah merancang program dengan Progamming Language (bahasa pemograman) baik low-level maupun high-level, dari mulai Assembler, C, BASIC, dll.
SALAH KAPRAH: Banyak salah kaprah disangka jago bikin sistem dengan Microsoft-Excel sudah jadi programmer, ah itu kan cuma spreadsheet yang diprogram dengan Macro-coding. Atau jago ngehack (hacking/hacker) disangka pasti jagoan programmer - lho itu kan cuma merusak/mencuri bangunan sistem dari suatu lubang, bukan membangun sebuah sistem yang dibuat programmer untuk dinikmati umum. Programmer itu , setidaknya, merancang sistem dari nol hingga menghasilkan executable file (.exe) yang telah diuji oleh user, terbukti running well ketika diinstall dan implementasi, termasuk error handling, selama bertahun-tahun di tempat berbeda-beda.
4) SYARAT BERKARIR DUNIA KOMPUTER
Banyak orang tidak tahu bahwa untuk terjun ke dalam dunia komputer perlu syarat pokok sbb: kuat dalam ilmu pasti/matematika, kuat melek/begadang sampai pagi, suka seni. Orang bilang komputer adalah paduan antara ilmu pasti dan keindahan seni. Ilmu pasti karena berurusan dengan rancangan angka-angka dan logika yang harus tepat-akurat. Seni karena perlu imaginasi daya cipta bekerja di alam awang-awang untuk mewujudkan rangkaian imjinasi digital dalam batok kepala jadi nyata di layar komputer.
Syarat tambahan: siap-siap dicap sebagai orang gila karena kebanyakan orang IT adalah workaholik (gila kerja), susah diatur, eksentrik, suka ketawa sendiri di depan komputer, hehe…
Dengan uraian di atas maka saya berpendapat, mohon maaf, bahwa kuliah jurusan komputer di Indonesia lebih banyak sia-sia. Karena kebanyakan hanya latah, tidak paham syarat pokok berkarir di bidang komputer, gagal menjadi teknisi/programer handal, tidak menjamin dapat pekerjaan. Oleh karena itu hendaknya berpikir ulang jika akan ambil kuliah Jurusan Komputer. Dan jika terlanjur salah pilih masuk Jurusan Komputer maka tak ada kata terlambat untuk cabut dan pindah ke jurusan yang benar-benar Anda sukai/cintai.
Bagi Anda yang bingung ataupun tersinggung dengan artikel ini silakan periksa latar belakang Bill Gates si raja software pencipta MS-DOS dan MS-Windows system, dia cuma drop out dari Harvard University yang tidak tidak hubungan dengan pendidikan formal komputer. Inilah bukti pendidikan formal bukan segala-galanya apalagi sekedar tujuan untuk tidak gagap teknologi. Jika di Indonesia banyak iklan nipu Orang Tua Murid tentang Kuliah Jurusan Komputer, jangan heran deh…!
Sesungguhnya mencintai suatu ilmu/ketrampilan adalah separuh jalan menuju pintu-pintu sukses jika digeluti dengan sungguh hati.
*****

By Ragile (agil) 25mei2011
Bekas programmer/analyst/developer/manager computer 1985-2000

Trik Ampuh Menyenangkan Hati Cewek

Cara Ampuh Menyenangkan Hati Cewek


Punya pacar tapi bingung cara bikin dia seneng? Nyenengin hati cewek itu gampang gampang susah. Kadang kita udah nyeberangin dua lautan dan mendaki dua gunung tapi tetep aja senyum nggak pernah muncul diwajahnya. Sebaliknya, hal-hal kecil yang kita anggap remeh dan nggak penting ternyata berkesan banget di hatinya.

1. Ngasih hadiah dadakan
Ada orang bilang, a key to a woman s heart is unexpected gift in unexpected time. Nah, kalo dipikir bener juga sih. Soalnya sebuah kejutan apa lagi disaat yang nggak diduga, pasti akan terus diinget sampai kapanpun. Misalnya, pas lo lagi jalan ke Bali dan nemu jepit rambut bagus. lo ahirnya memutuskan untuk memberi kejutan buat gebetan lo dengan membeli jepit rambut itu. Eh, pas ngasih, kebetulan jepit rambut dia baru ilang dua hari yang lalu. Klop, kan?

Nggak usah yang mahal-mahal toh. Barang kecil kayak jepit rambut pun tiba-tiba jadi hal yang paling berharga di matanya. Nggak mungkin kan dia pengen nonton DVD, trus lo beliin DVD player?

2. Ada di sampingnya di saat-saat genting
Yang ini sebenenernya contohnya banyak. Dari berinisiatif nganterin dia les pas sopirnya sakit, bantuin nyariin dompetnya yang hilang, sampai bantuin dia ngeganti ban pas ban mobilnya kempes di jalan. Kalo elo ada disaat-saat kayak gini, minimal elo akan dianggap the sweet boy (bukan muka lo yang manis ya!). Setelah itu dijamin, jalan untuk nembak terbuka lebar.

3. Make a good joke
Cewek seneng cowok kocak ketimbang yang serius. Itu fakta! Siapa sih yang betah sama orang yang kaku? Lagian pacaran atau ngegebet is supposed to be
fun. Dan satu hal yang bisa melicinkan jalan adalah dengan lawakan atau jokes.
Just remember: jangan garing! Dan tau tempat! Setelah dia ketawa, selamat jack! Lo udah dianggap sebagai orang yang fun to be with.

4. Dicemburuin
Kedengerannya emang aneh. Tapi, cewek itu banyak juga yang pengen di kasih komen kayak, Kamu kok sering banget sih jalan sama cowok itu. Kan aku jealous lho! atau Siapa sih cowok itu, kok baru denger namanya. Mukanya kayak gimana? . Walaupun sebenernya lo nggak ngerasain api cemburu itu (gila! mikirin juga nggak kali!) Tapi bolehlah dicoba sedikit-dikit. Triknya gampang kok. Jangan dengan nada keras (gaya sok imut gitu deh!), dan jangan terlalu sering. Nanti malah kabur lagi ceweknya.

5. Jadi decision maker yang baik buat dirinya
Intinya sih siap kalo dimintain pendapat. Yah, taulah cewek kalo udah kebingungan, bawaannya kan nanya terus. Kadang pertanyaan-pertanyaan itu sengaja ditanya ke cowok karena dia yakin temen ceweknya pasti ngasih jawaban standar. Dari pertanyaan kayak Bagusan mana sih bajunya, yang biru atau hijau? Sampe kayak Menurut kamu, aku lebih baik kos atau nggak ya kalo kuliah nanti? Nah, sebagai cowok yang merhatiin dia, elo udah musti siap dengan jawaban mantep. Tentunya pake alasan yang oke dong. Dengan begitu, lo akan dipandang sebagai cowok tempat bertanya . Kalo saran lo terbukti bener. Man, nggak akan habis terimakasihnya untuk lo.

6. Telpon or SMS di jam tidur atau pagi hari
Standar sih. Nggak usah dengan kata-kata rayuan pulau kelapa kok. Kata-kata kayak wake up sleepy heads! aja udah bisa bikin dia senyum kok. Minimal dia tau, kalo dia lagi diperhatiin orang. Triknya: pilih aja satu waktu. Bisa pas jam tidur atau pas bangunnya. Kalo dua-duanya kesannya kayak satpam ya? dan inget: jangan salah kirim! (gw mau share neh gan.. gw aja sebelum tidur itu slalu telpon / ditelpon cewe gw, sampe ketiduran. karena gw pake xl, klo jam 12 malam sampe jam 6 pagi kan gratis tuh, jadi klo telponnya mati, kita telpon lg, henponnya ditaro ditelinga kita gan. begitu juga pas bangun.

7. Dikasih kepercayaan
Kalo lo lagi pendekatan sama cewek atau udah punya cewek sekali pun. Coba deh yang satu ini. Kasih dia tugas yang ngelibatin kepercayaan. Misalnya, minta dia untuk be a nice girl selama lo pergi. Bisa juga dengan minta tolong sama dia untuk ngerawat gitar kesayangan lo selama lo diluar kota. Inget, cewek itu kadang suka banget kalo dikasi kepercayaan. Karena itu nunjukkin kalo kita pengen banget jadi temen deketnya.

8. Dimanjain
Standar lah. Masak gak bisa sih? Kuncinya sih cuma satu: tau momen yang pas. Perhatiin dengan baik, gesture tubuh seorang cewek. Kalo dia mulai merapat di badan lo, berarti dia pengen dipeluk. Kalo udah mulai lengan baju, berarti dia pengen di gandeng. Kalo udah ngomong dengan gaya anak-anak, berarti tuh cewek pengen dibelai rambutnya. As simple as that! tapi, inilah yang cewe2 pada demen.. hehehe..

9. Bisa langsung akrab dengan keluarga dan sahabatnya
Ini lumayan susah man. Karena nggak semua orang bisa akrab dengan cepat ke lingkungan baru. Tapi yang penting sih be yourself dan jaga kesopanan. Dan jangan jadi naksir best friend-nya ya. Wah, bisa ngerusak hubungan orang lo! Bisa akrab dengan orang-orang di deketnya itu nunjukkin kalo elo itu supel dan mau menerima lingkungan dia. Kalo lo udah berhasil disini, sebenernya sih langkah lo udah enteng!


10. Diajak ke tempat tongkrongan
Cewek itu seneng kalo lo ngajak dia ke dunia lo. Misalnya, kalo lo suka ngeband, ajak aja dia nongkrong di studio. Atau kalo lo hobi olahraga, bisa juga ngajak dia ngobrol-ngobrol di lapangan bareng geng lo. Asal lo tau ya, cewek itu suka banget dengan lingkungan baru (apalagi dia yang anak rumahan). Bagi dia merupakan suatu kebanggaan ngeliat lo punya komunitas sendiri selain di sekolahan. Dan yang penting, lo mau dia jadi bagian kelompoknya itu.

 http://wisbenbae.blogspot.com/2012/06/trik-ampuh-menyenangkan-hati-cewek.html

 

Ditemukan : Alat Komunikasi dengan Arwah !


Kehilangan anak yang sangat dicintai rupanya menciptakan obsesi tersendiri bagi Gary Galka. Dengan harapan bisa terus berbicara dengan arwah anaknya, ia pun mulai melakukan inovasi dengan menciptakan sebuah alat yang digunakan untuk berbicara dengan mahluk halus.

Seperti yang dilansir oleh harian Daily Mail,pria yang sehari-hari berprofesi sebagai direktur perusahaan listrk D.A.S Distribution, mengklaim berhasil menciptakan alat yang dapat dipakai untuk berkomunikasi dengan orang mati.


Hal tersebut dilakukannya setelah anak perempuannya, Melissa Galka, meninggal akibat kecelakaan mobil di tahun 2004.

Gary yang kini tinggal bersama sang istri, Cindy, dan dua orang anak perempuan lainnya, Jennifer dan Heather, menceritakan bahwa selang beberapa waktu dari kematian anaknya, ia dan sekeluarga sering mengalami fenomena aneh di tempat tinggal mereka di East Granby, Connecticut, Amerika Serikat.

“Sepertinya dia (Melisa) ingin berkomunikasi kepada kami dengan membunyikan bel pintu, mengubah saluran TV, hingga menyalakan atau mematikan lampu,” kata Gary kepada harian Hartfourd Courant.

Bahkan dalam satu kesempatan Gary mengaku ia dan keluarganya sering merasakah kehadiran Melisa.

“Ada saat dimana saat istri ku membuat makan siang dengan Jeather dan Jennifer, tiba-tiba merasakan kedatangannya. Aku juga pernah tiduran di atas kasur dan kemudian merasa ada orang berbaring disaming saya dan merasaan berat di bagian dada, seperti ada seseorang yang meletakkan kepalanya di sana,” lanjutnya.

Berbekal rentetan fenomena aneh itu, Gary dan sekeluarga pun yakin mendiang anak perempuannya selalu hadir di rumah itu dan ingin tetap berada di sana. Alhasi, dengan keahlian elektronik yang ia miliki, Gary mulai merangkai berbagai alat yang dijuluki Komunikasi Setelah Mati (After Death Communication/ADC).

Salah satu alat yang ia buat dinamakan Mel-Meter 8704, yang diambil dari nama sang anak serta tahun kelahirannya.

Selain itu, Gary juga membuat beberapa alat tambahan seperti ‘kotak arwah’ yang berbentuk seperti rekaman. Gary mengklaim berhasil merekam suara anaknya yang mengatakan “Hai ayah, aku menyayangimu,”.

Keluarga Gary meyakini apa yang mereka alami memang nyata dan alat yang diciptakan oleh Gary telah membuktikannya.

Demi membuktikan kepada publik, Gary pun telah memasarkan produknya. Harga yang dibanderol untuk alat pendeteksi arwah tersebut berkisar antara USD 79 hingga USD 350, atau setara dengan Rp 725 ribu sampai Rp 3,2 juta.

Nah jika Anda percaya dan tertarik membeli alat komunikasi ini, Anda bisa membelinya di situs Pro-Measure.com.